Selasa, 18 September 2018

kebo karet

Manfaat Daun Karet Kebo untuk Kesehatan

Manfaat Daun Karet Kebo, Flowerian.Com – Daun karet kebo, yang memiliki nama latin Ficus elastica, mungkin terdengar asing namun sebenarnya jenis tanaman ini merupakan tanaman yang mudah ditemui di Indonesia.

Meskipun jarang diketahui, tanaman ini juga sudah sangat terkenal sampai ke luar negeri karena khasiatnya.

Hal yang menjadi sorotan baru-baru ini adalah manfaat daun karet kebo untuk berbagai masalah kesehatan, benarkah demikian?

Jika benar, lantas bagaimana cara mengolahnya?

am Macam Penyakit

Penyakit Stroke

Penyakit stroke seperti yang diketahui merupakan salah satu penyakit yang sangat berbahaya karena dapat menyebabkan kelumpuhan hingga kematian.

Penyakit stroke sendiri terdiri dari berbagai macam jenis, namun pada umumnya ada dua macam penyakit stroke yang biasa ditemui yaitu penyakit stroke yang masih ringan dan penyakit stroke yang sudah kronis.

Jika rutin mengonsumsi olahan dari daun karet kebo sehari sekali, maka kondisi dari penderita stroke dapat berangsur secara membaik karena peredaran darah menjadi lebih lancar.

Namun, penggunaan olahan daun karet kebo yang disertai dengan obat medis harus melalui persetujuan dokter.

Meskipun tergolong sebagai obat herbal, namun hal ini harus diwaspadai karena mungkin saja ada beberapa obat medis yang tidak cocok dengan olahan daun karet kebo ini.

Penyakit Maag

Penyakit maag biasanya disebabkan oleh naiknya asam lambung yang dapat dipicu oleh luka, bakteri, jenis makanan yang dikonsumsi, hingga stress.

Penderita maag biasanya akan kehilangan nafsu makan karena nyeri yang diderita di bagian lambung, namun jika penderita menghindari makan secara teratur maka penyakit maag akan bertambah parah.

Daun karet kebo juga akan sangat berguna untuk mengatasi maag karena senyawa yang dikandung.

Senyawa ini akan membantu menurunkan asam lambung dan membantu agar nutrisi makanan terserap sempurna.

Sebenarnya daun karet kebo untuk mengatasi maag belum terbukti secara ilmiah, dan penderita penyakit maag juga disarankan untuk berkonsultasi kepada dokter untuk menggunakan olahan daun karet kebo ini.

Cara untuk mengonsumsi daun karet kebo ini adalah dengan mengambil beberapa lembar daun karet kebo dan potong-potong daun menjadi ukuran yang lebih kecil dan jemur daun dibawah terik matahari.

Hal ini akan sangat berguna untuk menghilangkan getah dari daun karet kebo itu sendiri.

Jika daun sudah sepenuhnya kering, rebus daun karet kebo tersebut dan saring ampasnya untuk diambil airnya saja.

Baca juga:

Manfaat Daun Ungu yang Belum Banyak Orang Tahu

Penyakit Asma

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, daun karet kebo sangat berguna bagi penderita stroke.

Namun sebenarnya, tanaman ini juga dapat mengobati berbagai macam penyakit yang lain, seperti membantu untuk menghilangkan beberapa jenis alergi termasuk asma.

Berbeda dengan cara sebelumnya, daun karet kebo untuk mengatasi asma tidak perlu dikonsumsi sebagai teh ataupun sebagai obat luaran.

Cukup letakkan tananaman karet kebo di ruangan tempat penderita asma sering beraktifitas sebagai tanaman hias.

Tanaman karet kebo ini tidak memerlukan perawatan khusus dan tanaman ini juga bisa tumbuh di ruangan minim cahaya serta tahan dengan udara dingin.

Daun dari tanaman karet kebo akan membantu menyaring udara dan membantu mengurangi kemungkinan terjadinya asma.

Selain itu, tanaman karet kebo yang diletakkan di ruangan dapat membantu mengurangi debu dan memberikan kelembaban tambahan sehingga udara di ruangan menjadi lebih sehat. 

Manfaat Daun Karet Kebo untuk Wanita

Melancarkan Haid

Haid merupakan hal yang wajar terjadi pada wanita, namun ada berbagai masalah haid yang dapat mengganggu aktifitas dan dapat menimbulkan berbagai macam masalah kesehatan.

Masalah haid yang sering dialami oleh kebanyakan wanita adalah haid yang kurang lancar dan juga nyeri yang dirasakan selama masa haid.

Hal ini dapat dipengaruhi oleh berbagai macam hal, seperti stress, pola makan yang tidak sehat, hormon yang tidak sembang, dan lain-lain.

Jika rutin mengonsumsi daun karet kebo, peredaran darah akan menjadi lancar yang juga berguna untuk melancarkan haid.

Selain itu, daun karet kebo juga akan membantu mengurangi rasa nyeri yang datang selama haid.

Mengatasi Keputihan

Keputihan juga merupakan masalah yang wajar dialami oleh wanita, namun jika keputihan ini mengakibatkan bau yang tidak sedap dan rasa gatal yang berangsur-angsur maka para wanita harus waspada.

Keputihan yang tidak normal diakibakan oleh bakteri yang bersarang di area kewanitaan karena kurang menjaga kebersihan.

Obat yang ditemui di apotek biasanya akan berbahaya karena akan menghilangkan bakteri baik yang dibutuhkan oleh area kewanitaan.

Penggunaan air rebusan daun karet kebo untuk membasuh area kewanitaan akan membantu mempertahankan bakteri baik dan mengurangi keputihan.

Baca juga:

Manfaat Daun Sirih untuk Wanita

Gambar Daun Karet Kebo

Kesimpulan

Selain mudah ditemui, nyatanya manfaat daun karet kebo juga dapat dirasakan untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan.

Daun karet kebo sendiri sangat penting bagi Anda yang tidak ingin terlalu bergantung pada obat-obatan medis, karena daun karet kebo ini merupakan alternatif obat herbal yang sangat mujarab.

Penting! Isi konten atau produk yang dimaksudkan bukan untuk menggantikan perawatan kesehatan dari dokter/pakar atau untuk menggantikan saran ahli maupun resep dokter.

 

6 Buah Penurun Panas yang Bisa Dibeli Di Kala Panas atau Demam »

« Manfaat Daun Sirih untuk Wanita

Tags: Ficus elasticaHerbal Karet KeboKaret KeboPohon Karet Kebo

Hannah S. Fikria :Suka menulis dan bercocok tanam saat ini sedang menyibukkan diri sebagai penulis di website www.bunda.co Salam Kenal

     

Related Post

Khasiat Buah Tomat

Khasiat Daun Kelor Untuk Asam Urat Dan Kanker

Cara Menanam Gaharu Bagi Pemula Untuk Bisnis Menguntungkan

Top | View Non-AMP Version All Rights Reserved